Senin, 05 Desember 2011

Profil Julia Perez


Julia Perez Yuli Rachmawati, Perempuan, Islam, Jakarta, 15 Juli 1980

Biografi PERSONAL
Julia Perez terlahir dengan nama Yuli Rachmawati di Jakarta, 15 Juli 1980. Bintang yang akrab dipanggil Jupe ini mengawali karirnya lewat training kerja sebagai sekretaris di sebuah perusahaan swasta dan berkesempatan melanjutkan pendidikan di Belanda.

Pertengahan bulan Februari 2009, Jupe menjadi artis yang paling banyak dicari di situs Kapanlagi.com gara-gara foto seksi pribadinya beredar di internet. Di foto-foto yang beredar di internet, Jupe terlihat seksi baik yang berpose sendirian maupun dengan teman-temannya.

Terkait kehidupan rumah tangganya bersama Damien, di awal 2009 mulai goyah. Hal ini dipicu dengan dekatnya Jupe dengan pemain bola Persiba asal Argentina Gaston Castano. Bahkan di Awal Maret 2009, tampak Jupe tampak intim dengan melakukan liburan bersama Gaston di sebuah pantai.


Meski proses perceraiannya dengan Damien selesai, Jupe sudah berani tampil blak-blakan bersama Gaston di depan publik. Tanpa tedeng aling–aling mereka berpose bareng dalam sebuah sesi pemotretan sebuah majalah pria terbitan ibu kota di Tanjung Berung, Ujung Kulon, dengan mengenakan busana pantai.

Pada Awal Juli 2009, Jupe dan Damien sepakat memproses perceraiannya. Namun terdapat sedikit masalah karena Jupe menikah di Perancis. Pernikahannya tidak diakui oleh hukum Indonesia. Jupe dan Damien telah sepakat untuk menanggung biaya perceraian secara bersama-sama.

Pada awal Oktober 2009, Jupe mengakui hubungannya dengan sang ayah, Angkasajaya semakin memburuk. Hal ini ditengarai dengan mantapnya Jupe melaporkan sang ayah ke pihak kepolisian. Pelaporan ini dipicu karena Angkasajaya diduga telah mengancam membunuh Jupe dan sang mama.

Di akhir 2009, Jupe bersama Gaston berangkat ke Argentina. Selain untuk urusan bisnis sekolah bola, Jupe juga dalam rangka bertemu dengan keluarga Gaston. Pernikahan yang direncanakannya untuk segera dilangsungkan bersama Gaston pun masih belum menemui jalan keluar, dengan tidak adanya restu dari ibunda Julia Perez. Masalah ini terkait dengan ketidakpercayaan ibunda Jupe akan kemampuan Gaston menafkahi Julia dari karirnya sebagai pemain bola.

Menjelang akhir tahun 2010, masalah kembali menimpa Julia Perez. Tepatnya tanggal 14 Desember 2010, Jupe ditetapkan sebagai tersangka kasus penganiayaan terhadap pedangdut Dewi Perssik. Dan pada tanggal 11 Oktober 2011, Julia Perez divonis bersalah dan dikenakan hukuman 3 bulan penjara.







Grab The Bookmarketer For Your Site